Dear Kabogalovers,
Akhirnya, dengan kemampuan pas-pasan, website https://kaboga.co.id bisa saya launching, meskipun sangat sederhana. Bagi saya, bukan soal bagus atau tidaknya tampilan website tersebut, tapi rasa penasaran saya untuk bisa membuat website terpenuhi.
Dengan adanya website ini, diharapkan dapat menjangkau semua mitra dan menjadi sarana update informasi yang efektif dan kredible.
Akan tetapi, bukan berarti dengan hadirnya website tersebut maka blog ini jadi ditinggalkan. Tidak, ini adalah blog keramat bagi saya. Jadi, nantinya akan saling bersinergi melalui link.
Demikian, terima kasih.
Salam,
Ahmad Faizin
Distributor Coklat Tobelo Terbesar. Alamat: Jl. Kameswara 3 No.4 Cibodas Baru - Tangerang, WA 0877-7272-7877
Sabtu, 12 Januari 2019
Minggu, 04 November 2018
Tobelo Chocolate Assorted Edisi Natal 2018
Tobelo Chocolate Assorted Edisi Natal 2018
Hallo Mitra Kaboga,
Tak terasa kita sudah memasuki bulan November 2018, padahal seperti belum lama kita melewati masa Lebaran yang lalu, dimana momen indah telah terukir dengan baik.
Sebulan menjelang akhir tahun, bagaimana resolusi anda tahun ini? Apakah sudah tercapai semua? Sebagian tercapai? Atau, bahkan tidak satu pun resolusi anda tercapai?
Apapun hasilnya, tetaplah nikmati prosesnya. Jaga semangat untuk menghadapi segala hambatan dan rintangan dalam mencapai resolusi tersebut.
Menemani anda menikmati suasana akhir tahun, kini hadir Tobelo Chocolate Assorted edisi Natal 2018 dan Tahun Baru 2019.
Dengan kemasan dominan warna merah bergambar pohon natal, varian khusus ini terdiri dari 4 toples dengan isian varian :
1. Golden Balls; coklat berbentuk bola separoh coklat separoh krim coklat dibungkus kertas emas.
2. Balimango, coklat dengan krim rasa mangga
3. Baligee, coklat murni didalamnya ada krim lezat
4. Cocoballs, bola-bola berisi wafer yang dibalut coklat.
Bagi Anda; Mitra Kaboga yang ingin mendapatkan produk ini lebih awal, segera lakukan pre order. Jangan sampai kehabisan!!.
Sedangkan bagi anda yang ingin bergabung menjadi Mitra dan mendapatkan harga terbaik untuk dijual lagi, jangan ragu segera hubungi kami. Anda sudah berada di tempat yang tepat mendapatkan source/ sumbernya.
Info lengkap hubungi 081288320174 atau 081906367461.
SalTo,
Ahmad Faizin
Owner Kaboga-Distributor Coklat TOBELO, Aneka Snack dan Kue Lebaran.
Kamis, 07 Juni 2018
CLOSE ORDER
Close
Order
Bagi anda yang terjun dalam bisnis musiman semisal musim puasa/lebaran, memasuki bulan puasa adalah puncak 'masa panen', dimana lonjakan omzet akan meningkat drastis, bahkan memingkat secara exponensial. Saat itulah kondisi krusial yang berhubungan dengan stock terjadi, karena permintaan melebihi kapasitas produksi. Sehingga seringkali stock kosong saat ada order.
Kondisi seperti ini juga saya alami, dimana pada saat puncak kebutuhan yang biasanya jatuh di akhir pekan atau tanggal merah justru stock kosong karena supply tersendat seperti yang terjadi pada minggu lalu ( 29 Mei - 3 Juni), Sayangnya, kondisi seperti ini tidak bisa segera teratasi sampai awal minggu ini (4-6 Juni).
Atas situasi ini, agar tidak mengecewakan Mitra Kaboga, dengan berat hati saya sampaikan bahwa, mulai tanggal 8-24 Juni kami sudah tutup order. Ini berarti kami hanya tinggal melayani sisa order yg sudah masuk dan akan diselesaikan sampai tgl 9 Juni, dan jika ada pesanan yang belum terpenuhi, kami mohon maaf tidak bisa memenuhinya.
Belajar dari kondisi ini, diharapkan tahun depan mitra dan calon mitra sudah bisa membuat forecast dan menyediakan stock sebelum puncak permintaan.
"Mas, bukannya besok akhir pekan, kok malah tutup? Nggak sayang terakhir panen? ", kata satu mitra.
"Saya ingin mempraktekkan salah satu ilmu puasa, yaitu makanlah ketika lapar dan berhentilah sebelum kenyang", balas saya.
Salto,
Ahmad Faizin
Owner Kaboga-Distributor Coklat TOBELO
Bagi anda yang terjun dalam bisnis musiman semisal musim puasa/lebaran, memasuki bulan puasa adalah puncak 'masa panen', dimana lonjakan omzet akan meningkat drastis, bahkan memingkat secara exponensial. Saat itulah kondisi krusial yang berhubungan dengan stock terjadi, karena permintaan melebihi kapasitas produksi. Sehingga seringkali stock kosong saat ada order.
Kondisi seperti ini juga saya alami, dimana pada saat puncak kebutuhan yang biasanya jatuh di akhir pekan atau tanggal merah justru stock kosong karena supply tersendat seperti yang terjadi pada minggu lalu ( 29 Mei - 3 Juni), Sayangnya, kondisi seperti ini tidak bisa segera teratasi sampai awal minggu ini (4-6 Juni).
Atas situasi ini, agar tidak mengecewakan Mitra Kaboga, dengan berat hati saya sampaikan bahwa, mulai tanggal 8-24 Juni kami sudah tutup order. Ini berarti kami hanya tinggal melayani sisa order yg sudah masuk dan akan diselesaikan sampai tgl 9 Juni, dan jika ada pesanan yang belum terpenuhi, kami mohon maaf tidak bisa memenuhinya.
Belajar dari kondisi ini, diharapkan tahun depan mitra dan calon mitra sudah bisa membuat forecast dan menyediakan stock sebelum puncak permintaan.
"Mas, bukannya besok akhir pekan, kok malah tutup? Nggak sayang terakhir panen? ", kata satu mitra.
"Saya ingin mempraktekkan salah satu ilmu puasa, yaitu makanlah ketika lapar dan berhentilah sebelum kenyang", balas saya.
Salto,
Ahmad Faizin
Owner Kaboga-Distributor Coklat TOBELO
Minggu, 13 Mei 2018
Balitos Various Rejuvenated 0819 0636 7461
Balitos Various Rejuvenated
Saya baru saja menurunkan beberapa box coklat kiriman dari pabrik, ketika dibelakangnya muncul tumpukan varian coklat dengan kemasan warna strip belang.
https://www.youtube.com/watch?v=KHDyRh5l-QM
Meskipun beberapa waktu lalu saya sudah mendapatkan info bahwa akan ada peremajaan kemasan pada salah satu Varian, saya baru mendapatkannya kali ini. Yup... inilah kemasan baru Balitos Various. Kelihatan lebih colorfull, segar dan matching menyesuaikan dengan warna isinya yang terdiri dari 4 rasa yaitu Greentea, Balimango, Strawberry dan Original.
Seperti lazimnya, dengan peremajaan kemasan ini, maka akan ada dua model yang beredar di pasar pada saat transisi. Jadi, anda punya pilihan untuk mendapatkannya. Jika stock kemasan lama habis, maka kemasan baru ini menandai babak baru perjalanan Balitos Various yang sempat menjadi Best Seller tahun lalu. Sekedar info, bahwa setiap varian yang ada 4 isi berbeda, mempunyai variabel yang lebih banyak agar bisa keluar dari line produksi karena harus komplit. Sehingga perlu keseimbangan stock. Bayangkan, apa yang terjadi jika salah satunya bermasalah? Pasti jadi stock setengah jadi kan?
"Mas, tambahin 2x lipat order saya untuk Various kemasan baru ini ", pinta Mitra setelah dijelasin. "Siiaaaap", balas saya.
SalTo,
Ahmad Faizin
Owner Kaboga-Distributor Coklat Tobelo
Saya baru saja menurunkan beberapa box coklat kiriman dari pabrik, ketika dibelakangnya muncul tumpukan varian coklat dengan kemasan warna strip belang.
https://www.youtube.com/watch?v=KHDyRh5l-QM
Meskipun beberapa waktu lalu saya sudah mendapatkan info bahwa akan ada peremajaan kemasan pada salah satu Varian, saya baru mendapatkannya kali ini. Yup... inilah kemasan baru Balitos Various. Kelihatan lebih colorfull, segar dan matching menyesuaikan dengan warna isinya yang terdiri dari 4 rasa yaitu Greentea, Balimango, Strawberry dan Original.
Seperti lazimnya, dengan peremajaan kemasan ini, maka akan ada dua model yang beredar di pasar pada saat transisi. Jadi, anda punya pilihan untuk mendapatkannya. Jika stock kemasan lama habis, maka kemasan baru ini menandai babak baru perjalanan Balitos Various yang sempat menjadi Best Seller tahun lalu. Sekedar info, bahwa setiap varian yang ada 4 isi berbeda, mempunyai variabel yang lebih banyak agar bisa keluar dari line produksi karena harus komplit. Sehingga perlu keseimbangan stock. Bayangkan, apa yang terjadi jika salah satunya bermasalah? Pasti jadi stock setengah jadi kan?
"Mas, tambahin 2x lipat order saya untuk Various kemasan baru ini ", pinta Mitra setelah dijelasin. "Siiaaaap", balas saya.
SalTo,
Ahmad Faizin
Owner Kaboga-Distributor Coklat Tobelo
Jumat, 04 Mei 2018
Metal Contamination 0819 0636 7461
Metal
CONTAMINATION 0819 0636 7461
Saya sedang sibuk memeriksa pesan di WA ketika notifikasi khusus dari mitra berbunyi. Saya buka dan lihat sebuah foto paket yang beberapa hari sebelumnya dipaketkan. Saya belum faham maksudnya sampai di bawahnya terdapat pesan, "Mas, paket sudah saya terima, tapi kenapa ada pisaunya ya?"
Duh..Pantes!. Berhari-hari saya mencarinya dan kini benda yang biasa saya pakai packing itu terkirim pada paket makanan pula!. Pikiran saya langsung menerobos memori ketika saya bekerja di salah satu pabrik pembuat sepatu olah raga bermerk kelas dunia.
Waktu itu, jika ada isu kiriman ekspor sepatu terdapat benda logam semisal cutter, gunting atau benda logam lain, maka gemparlah seluruh pabrik. Semua orang jadi sibuk, turun tangan untuk menganalisa, menginvestigasi, membuat laporan PDCA serta tindakan perbaikan dan pencegahan. Issue ini bisa berminggu - minggu menjadi topik pembicaraan yang membuat semua karyawan berharap cemas, menanti siapa yang akan di SP, dimutasi, demosi atau bahkan dipecat jika ada unsur kesengajaan. Apalagi jika issue ini digoreng sedemikian rupa yang membuat tambah ketar-ketir, pabrik ditutup misalnya.
"Mbak, sorry. Pisau itu adalah "jimat" saya, tolong kirim balik nanti saya ganti ongkosnya". balas saya.
Alih-alih akan marah besar, dia membalas, "Oh ya? Kalau gitu buat saya saja Mas, gantian pakai jimatnya. Besok order lg. Suwun!!", balasnya.
Beres kan? Alhamdulillah, aamiin.
SalTo,
Ahmad Faizin
Owner Kaboga-Distributor Coklat TOBELO
Saya sedang sibuk memeriksa pesan di WA ketika notifikasi khusus dari mitra berbunyi. Saya buka dan lihat sebuah foto paket yang beberapa hari sebelumnya dipaketkan. Saya belum faham maksudnya sampai di bawahnya terdapat pesan, "Mas, paket sudah saya terima, tapi kenapa ada pisaunya ya?"
Duh..Pantes!. Berhari-hari saya mencarinya dan kini benda yang biasa saya pakai packing itu terkirim pada paket makanan pula!. Pikiran saya langsung menerobos memori ketika saya bekerja di salah satu pabrik pembuat sepatu olah raga bermerk kelas dunia.
Waktu itu, jika ada isu kiriman ekspor sepatu terdapat benda logam semisal cutter, gunting atau benda logam lain, maka gemparlah seluruh pabrik. Semua orang jadi sibuk, turun tangan untuk menganalisa, menginvestigasi, membuat laporan PDCA serta tindakan perbaikan dan pencegahan. Issue ini bisa berminggu - minggu menjadi topik pembicaraan yang membuat semua karyawan berharap cemas, menanti siapa yang akan di SP, dimutasi, demosi atau bahkan dipecat jika ada unsur kesengajaan. Apalagi jika issue ini digoreng sedemikian rupa yang membuat tambah ketar-ketir, pabrik ditutup misalnya.
"Mbak, sorry. Pisau itu adalah "jimat" saya, tolong kirim balik nanti saya ganti ongkosnya". balas saya.
Alih-alih akan marah besar, dia membalas, "Oh ya? Kalau gitu buat saya saja Mas, gantian pakai jimatnya. Besok order lg. Suwun!!", balasnya.
Beres kan? Alhamdulillah, aamiin.
SalTo,
Ahmad Faizin
Owner Kaboga-Distributor Coklat TOBELO
Minggu, 29 April 2018
Waste of INVENTORY
"Katanya Distributor terbesar, kok barangnya sedikit sekali, Mas? ", begitu ucap seorang mitra yang baru datang pertama kali ke tempat saya. "Ya, beginilah adanya Pak...", balas saya tanpa banyak alasan, karena saya belum kenal betul siapa beliau.
Lalu beliau "berceramah" panjang lebar bagaimana seharusnya. Saya mendengarkannya dengan setengah hati. Mengapa? Sebagai mantan karyawan yang berlatarbelakang Lean, menyabet Black Shirt sebagai Sensei, tentu apa yang beliau sampaikan sangat bertolak belakang dengan prinsip- Lean. Bagi saya, Inventory adalah salah satu 7 of Waste (7 pemborosan) yang harus dihilangkan, paling tidak diminimalkan.
Maka, selama ini saya hanya memesan dan menyimpan barang sesuai dengan forecast/order. Buat apa stock bertumpuk tanpa ada added value nya? Bukankah stock itu uang yang diam? Apalagi jarak pabrik ke tempat saya hanya sepelemparan batu sehingga tidak butuh waktu untuk mendatangkan stock? Pikiran saya jadi terseret kembali saat memberi materi training dulu.
Dan ketika hari ini rumah saya penuh dengan tumpukan barang, bahkan sampai teras rumah, kebetulan beliau datang lagi. Baru saja masuk pagar, beliau tertawa lebar dan berteriak, "Nah, gini dong mas, Mantap!. Ini baru namanya Kaboga, Distributor Coklat TOBELO terbesar!".
Saya hanya tersenyum, menelan ludah kering sambil mbatin, "mantap gundulmu, di mana saya mesti selonjoran malam ini?".
SalTo,
Ahmad Faizin
Owner Kaboga-Distributor Coklat TOBELO
"Katanya Distributor terbesar, kok barangnya sedikit sekali, Mas? ", begitu ucap seorang mitra yang baru datang pertama kali ke tempat saya. "Ya, beginilah adanya Pak...", balas saya tanpa banyak alasan, karena saya belum kenal betul siapa beliau.
Lalu beliau "berceramah" panjang lebar bagaimana seharusnya. Saya mendengarkannya dengan setengah hati. Mengapa? Sebagai mantan karyawan yang berlatarbelakang Lean, menyabet Black Shirt sebagai Sensei, tentu apa yang beliau sampaikan sangat bertolak belakang dengan prinsip- Lean. Bagi saya, Inventory adalah salah satu 7 of Waste (7 pemborosan) yang harus dihilangkan, paling tidak diminimalkan.
Maka, selama ini saya hanya memesan dan menyimpan barang sesuai dengan forecast/order. Buat apa stock bertumpuk tanpa ada added value nya? Bukankah stock itu uang yang diam? Apalagi jarak pabrik ke tempat saya hanya sepelemparan batu sehingga tidak butuh waktu untuk mendatangkan stock? Pikiran saya jadi terseret kembali saat memberi materi training dulu.
Dan ketika hari ini rumah saya penuh dengan tumpukan barang, bahkan sampai teras rumah, kebetulan beliau datang lagi. Baru saja masuk pagar, beliau tertawa lebar dan berteriak, "Nah, gini dong mas, Mantap!. Ini baru namanya Kaboga, Distributor Coklat TOBELO terbesar!".
Saya hanya tersenyum, menelan ludah kering sambil mbatin, "mantap gundulmu, di mana saya mesti selonjoran malam ini?".
SalTo,
Ahmad Faizin
Owner Kaboga-Distributor Coklat TOBELO
Minggu, 15 April 2018
TOTALITAS TANPA BATAS
Layanan
24/7
"Mas... Kalau saya berkunjung lepas jam kerja, tutupnya jam berapa ya? ", atau," Kalau hari Sabtu/Minggu buka mas? ", adalah sebagian besar pertanyaan yang sering diajukan oleh calon mitra.
Saya, yang pernah 20 tahun menjadi karyawan tentu sangat bisa memahami siapa yang mengajukan pertanyaan tersebut. Ya.. Mereka adalah cerminan saya puluhan tahun berjibaku dalam satu kaki menjejak tanah garapan, sedangkan kaki satunya berpijak pada lahan sendiri.
Maka, sebagai bentuk apresiasi saya pada mereka yang tetap bergulat dalam dua dunia seperti itu, saya jawab, "tempat saya terbuka 24 jam 7 hari dalam seminggu untuk melayani Anda". Tentu, ini menjadi kontras jika saya menengok ke belakang puluhan tahun silam, karena saya termasuk type karyawan anti overtime. Ya, sedari awal saya bekerja di sebuah group perusahaan pembuat ban terbesar di Tangerang, sangat jarang saya mau disuruh overtime hanya untuk mendapatkan tambahan uang lembur. Saya type karyawan "TengGo" istilah jaman itu.
Maka, totalitas saya dalam layanan 24/7 adalah sebuah lompatan besar bagi saya pribadi dalam menapak dunia yang kini saya geluti. Sehingga bisa jadi saya buka jam 5 hingga jam 10 malam, bahkan jam 1 dinihari jika masih ada yg terjebak padatnya lalu lintas. Grafik kunjungan di atas adalah rekamannya.
"Berarti sekarang lebih sengsara Mas?". Ya, begitulah kira-kira. Bedanya adalah, gimana nggak 24/7? , lha wong saya jualan di rumah sendiri. Suka-suka saja.
SalTo,
Ahmad Faizin
Owner Kaboga-Distributor Coklat TOBELO
"Mas... Kalau saya berkunjung lepas jam kerja, tutupnya jam berapa ya? ", atau," Kalau hari Sabtu/Minggu buka mas? ", adalah sebagian besar pertanyaan yang sering diajukan oleh calon mitra.
Saya, yang pernah 20 tahun menjadi karyawan tentu sangat bisa memahami siapa yang mengajukan pertanyaan tersebut. Ya.. Mereka adalah cerminan saya puluhan tahun berjibaku dalam satu kaki menjejak tanah garapan, sedangkan kaki satunya berpijak pada lahan sendiri.
Maka, sebagai bentuk apresiasi saya pada mereka yang tetap bergulat dalam dua dunia seperti itu, saya jawab, "tempat saya terbuka 24 jam 7 hari dalam seminggu untuk melayani Anda". Tentu, ini menjadi kontras jika saya menengok ke belakang puluhan tahun silam, karena saya termasuk type karyawan anti overtime. Ya, sedari awal saya bekerja di sebuah group perusahaan pembuat ban terbesar di Tangerang, sangat jarang saya mau disuruh overtime hanya untuk mendapatkan tambahan uang lembur. Saya type karyawan "TengGo" istilah jaman itu.
Maka, totalitas saya dalam layanan 24/7 adalah sebuah lompatan besar bagi saya pribadi dalam menapak dunia yang kini saya geluti. Sehingga bisa jadi saya buka jam 5 hingga jam 10 malam, bahkan jam 1 dinihari jika masih ada yg terjebak padatnya lalu lintas. Grafik kunjungan di atas adalah rekamannya.
"Berarti sekarang lebih sengsara Mas?". Ya, begitulah kira-kira. Bedanya adalah, gimana nggak 24/7? , lha wong saya jualan di rumah sendiri. Suka-suka saja.
SalTo,
Ahmad Faizin
Owner Kaboga-Distributor Coklat TOBELO
Selasa, 20 Maret 2018
Tobelo Chocolate Assorted 2018
Tobelo Chocolate Assorted 2018 |
adalah isian "wajib" pada setiap Varian Assorted karena varian ini dikeluarkan khusus untuk sajian momen Lebaran. Dengan kemasan bercorak ketupat Daun Kelapa, berisi coklat bercampur beras berbentuk seperti ketupat, menjadikannya sangat menarik disajikan. Berat bersih 150 Gr = +28 pcs 2. Coklat Kurma
adalah isian pertama kali dan terobosan baru dalam menghadirkan Varian Assorted. Dengan bahan terbaik berupa kurma berbiji yang dibalut dengan coklat murni, dibungkus dengan kertas emas, sensasi perpaduan rasa kurma dan coklat begitu menggoda pada setiap gigitannya. Berat bersih 200 Gr = +25 pcs 3. Golden Balls Varian reguler Golden Balls terpilih dimasukkan ke dalam Varian Assorted karena produk ini termasuk varian terbaru tahun 2018 dan menjadi Best Seller. Berat bersih 200 Gr = +30 pcs 4. Cocoball Jika Anda sudah lama tidak merasakan varian ini karena tidak diproduksi reguler, maka kini saatnya anda menikmatinya bersama anak-anak. Bola-bola coklat ini memang sangat disukai anak-anak karena sensasi perpaduan krispi berbalut lapisan coklat tipis yang sangat pas manis lezatnya. Berat bersih 250 Gr. Silahkan Call/WA 081906367461 atau 0878 0932 3760 untuk mendapatkan harga terbaik dan stock lebih awal.
Salam kami
Ahmad Faizin
Owner Kaboga
Kamis, 15 Maret 2018
BISNIS KUE LEBARAN COKLAT TOBELO
Hello Tobelovers,
Ada banyak "lapak" di Marketplace yang mengklaim sebagai Distributor Coklat TOBELO dengan tawaran yang bermacam macam. Bagaimanapun anda harus tetap waspada dan memilih distributor yang bisa anda jadikan mitra agar anda tidak mengalami kerugian nantinya. Anda bingung menentukan dengan siapa mau bermitra? Silahkan merapat ke kami; KABOGA-Distributor Coklat TOBELO karena kami :
1. DISTRIBUTOR TERPERCAYA, lebih dari 6 tahun kami bergelut di bisnis kue coklat ini, mempunyai ratusan mitra reseller dan lokasi kami berada di Tangerang, satu kota berjarak dekat dengan pabrik yang memproduksinya. Tahun ini kami menjadi Distributor Exclusive melalui kerjasama baru dengan pabrikan.
2. PRODUK LEGAL dan EXCLUSIVE, pasti. Semua produk kami telah mengantongi izin dari BPOM dan LPPOM MUI dan tidak anda temukan di modern market, sehingga anda mempunyai kesempatan menembus pasar yang lebih luas.
3. PENGIRIMAN YANG HANDAL, karena kami juga didukung oleh beberapa pilihan ekspedisi yang bisa menjangkau seluruh daerah baik melalui darat, laut maupun udara.
4. PROMOSI YANG KUAT. Produk kami sudah 'terbranding' di internet, memudahkan anda untuk mempromosikan secara offline.
5. KEUNTUNGAN TINGGI. Dengan bermitra bersama KABOGA-Distributor Coklat TOBELO, anda mendapatkan keuntungan ganda, karena kami langsung disupply oleh pabrik dan anda mendapatkan harga yang kompetitif sehingga bisa menjual dengan harga konsumen maupun membuat jaringan reseller. Selamat Ber-Bisnis, Salam.
Rabu, 28 Februari 2018
Product List KABOGA-Distributor Coklat TOBELO
Product List KABOGA - Distributor Coklat TOBELO |
Hallo Tobelovers,
Apa kabar? Semoga harimu selalu penuh energi dan membuatmu selalu bahagia.
Banyak WA yang masuk dan menanyakan, "Mas, produknya apa saja sih?". Degh... saya baru tersadar, meski sudah 6 tahunan bergelut di bisnis ini, ternyata tidak semua orang mengetahui produk bermerk TOBELO ini.
Agar anda juga punya "amunisi" untuk berjualan, saya berikan sedikit informasi yang semoga bisa membantu anda.
Produk yang kami distribusikan ini diproduksi oleh salah satu perusahaan pengolahan Coklat di suatu komplek perusahaan di Tangerang, Salah satunya adalah perusahaan coklat terbesar di Tangerang bahkan mungkin di Indonesia dan Asia Tenggara. Produk utamanya kebanyakan di export. Adapun produk yang berupa makanan jadi yang kami distribusikan ini diproduksi di salah satu perusahaan snack coklat di area tersebut.
Perusahaan ini berdiri sejak 1990 (4 tahun sebelum saya hijrah ke Tangerang). Awalnya hanya sebuah industri rumahan dengan mesin buatan lokal dan memproduksi kue coklat skala kecil untuk konsumen area jabotabek.
5 tahun kemudian, tepatnya 1995, pabrik ini kemudian menjadi besar dan melakukan investasi besar-besaran. Karyawannya semakin banyak ; dari yang sebelumnya hanya sekitar 100 an kemudian menjadi 500-an dan mendatangkan mesin-mesin modern. Dengan berkembangnya perusahaan, maka manajemen modern pun diterapkan dengan mengantongi sertifikat mutu dan HALAL dari MUI. Selain itu, variasi produk semakin banyak dan pasarnya menjangkau seluruh indoesia dan juga export terutama asia tenggara dan timur tengah dengan merk "TOBELO" dan "TOKI1" (baca; toki wan).
Nah, diantara puluhan varian produknya, list produk di atas adalah beberapa varian yang kami; KABOGA-Distributor Cokat TOBELO" distribusikan dan persembahkan spesial untuk anda.
Selamat bergabung menjadi Mitra Kaboga !! Untuk informasi cara bergabung dan harga, silahkan kontak kami di WA 081906367461 or 0878 0932 3760.
Salam Tobelovers..
Ahmad Faizin
Langganan:
Postingan (Atom)